Sunday, 6 April 2014

Cara Melihat Siapa yang Memberi Cendol/Bata (Reputation) di New Kaskus

Cendol di kaskus itu seperti reputasi jadi semakin banyak cendol semakin baik reputasinya, biasanya karena buat thread yang bermutu atau post yang cerdas tapi ada juga yang suka koleksi bata, meskipun thread atau postnya bagus dia malah minta bata hahaha. Tapi kebanyakan yang sering di bata adalah orang yang reputasinya jelek. Buat Kaskuser yang masih bingung bagaimana cara melihat orang yang memberikan cendol atau bata di new kaskus simak baik-baik disini.

1. Login dulu

2. Masuk ke Forum Activities

3. Setelah itu muncul seperti ini.
Disitu kita bisa lihat total reputasinya, kalo warna ijo berarti dapat cendol kalo merah dapat bata. Kita juga bisa lihat di thread mana kita mendapatkan cendol, tanggal di cendolin dan komen dari si pemberi cendol. Untuk melihat username orang yang memberikan cendol kita harus beli donat dulu. Donat artnya kita harus menjadi kaskus donatur.

KASKUS Donatur adalah sebuah layanan bagi Kaskuser terutama yang aktif di Forum Jual Beli (FJB) KASKUS untuk menikmati beberapa fasilitas lebih di KASKUS seperti:
  • Kapasitas inbox Private Message (PM) yang lebih besar yaitu 500 pesan.
  • Dapat menggunakan fitur Quick Reply untuk langsung merespon thread tanpa Captcha.
  • Dapat melihat pemberi Reputation.
  • Akses ke forum khusus KASKUS Donatur.
Dengan menjadi KASKUS Donatur, tag pada username KASKUS-mu akan berubah menjadi “KASKUS Donatur” dan mendapat simbol [$] disamping username.

Biaya keanggotaan KASKUS Donatur

  • Rp 30.000 untuk jangka waktu 1 bulan
  • Rp 80.000 untuk jangka waktu 3 bulan
  • Rp 150.000 untuk jangka waktu 6 bulan
  • Rp 300.000 untuk jangka waktu 1 tahun
Biaya keanggotaan ini hanya dapat dibayar dengan menggunakan KasPay. Untuk Kaskuser yang ingin menjadi KASKUS Donatur dapat membuat akun KasPay di http://kaspay.com dan aktivasi KASKUS Donatur di KASKUS Store.

Syarat & Ketentuan Donatur:

  1. Peraturan yang berlaku di Kaskus akan berlaku juga pada Donatur.
  2. Segala pelanggaran yang dilakukan Donatur akan mendapat sanksi yang sama seperti user biasa.
  3. Akses Donatur tidak bisa di-refund apabila user tersebut terbukti melakukan pelanggaran dan berakibat mendapatkan sanksi banned/perubahan tag di Kaskus.
(Sumber : http://support.kaskus.co.id/bussiness-ads/kaskus_donatur.html)
Previous Post
Next Post

0 komentar: